“Dan hendaklah takut (kepada Allah SWT ) orang-orang yang yang sekiranya mereka meninggalkan keturunan yang lemah di belakang mereka yang mereka khawatir terhadap (kesejahteraan)nya.

Oleh sebab itu, hendaklah mereka bertaqwa kepada Allah dan hendaklah mereka berbicara dengan tutur kata yang benar
(QS. An-Nisa’ : 9)

Rasulullah SAW bersabda : “Barang siapa yang keluar rumah untuk mencari ilmu maka ia berada di jalan Allah sampai ia pulang

(HR. Tirmidzi)

AJF

AJF
"DALAM KEBERSAMAAN KITA ADA KEMUDAHAN. . . DALAM KEMUDAHAN ADA KEBERHASILAN & DALAM KEBERHASILAN AKAN LAHIR KEBAHAGIAN" " M A R I JALIN UKHUWAH. . . INDAHKAN DUNIA DENGAN KEBAIKAN. . . " SATUKAN TEKAD RAIHLAH IMPIAN KITA. . . S E L A M A - L A M A N Y A "

Jumat, 22 Agustus 2014

Nasehat Ali bin Abi Thalib, ra


Sahabat, dalam mengarungi hidup ini, mari renungkan nasehat berikut : :)

"Aku khawatir terhadap suatu masa yang rodanya dapat menggilas keimanan.. 
Keyakinan hanya tinggal pemikiran yang tak berbekas dalam perbuatan..
Banyak orang baik tapi tak berakal, ada orang berakal namun tak beriman..
ada lidah fasih tapi berhati lalai, ada orang khusyu' dalam sibuk dalam kesendirian..
ada ahli ibadah namun amalan bid'ah & mewarisi kesombongan iblis..

Ada ahli maksiat yang rendah hati bagaikan sufi, ada yang banyak tertawa hingga hatinya berkarat & ada yang banyak menangis karena kufur nikmat..
Ada yang murah senyum tetapi hatinya mengumpat, ada yang berhati tulus tetapi wajahnya  cemberut, enggan senyum.

Ada pezina yang tampil menjadi figur.. 
ada orang yang berlisan bijak namun tak memberi teladan.. 
 ada orang berilmu tetapi tak memahami ilmu, ada orang memahami ilmu namun tak mengamalkan..

Ada yang pintar tetapi membodohi, ada yang bodoh tetapi tak tahu diri, ada orang beragama tetapi tak berakhlak dan ada yang berakhlak namun tak ber-Tuhan..
Lalu, dimanakah aku berada..? "

(Ali Bin Abi Thalib, ra)

Tidak ada komentar: